5 September 2015

2

Tips Cari Kos-kosan Ala Mahasiswa Absurd

"Nyari kos" adalah kata yang sepele. Tapi prakteknya nggak sesepele itu, bro.

Kos-kosan adalah tempat bernaung dan hidup ketika kita jauh dari keluarga. Kos adalah rumah ketika kita tidak di rumah. Kos adalah rumah kedua kita. Kos adalah rumah, tapi bayar.


Milih kos-kosan nggak bisa sembarangan. Nggak bisa asal murah meriah, nggak bisa asal kamarnya luas, nggak bisa asal yang penting ada warung burjo di dalem kamarnya. Enggak bisa segampang itu.
Enggak.
Pokoknya enggak,
Aleandro.

Cari kos-kosan itu nggak gampang. Gue pernah ngerasain. Buat kalian yang baru kuliah dan lagi bingung cari kos-kosan, gue kasih tau beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum dan saat mencari kos-kosan. Here they are :

1. Tentukan harga kos yang akan kalian cari.
Tentukan range harga kos yang sekiranya sesuai sama dompet. Jangan memaksakan bayar mahal atau melebihi kemampuan. Karena tinggal di kos nggak cuma sebulan dua bulan, jadi bayarnya pun nggak cuma sekali dua kali.

2. Tetapkan fasilitas kos kayak gimana yang kalian pengen.
Tulis di daftar list, kalian pengen kos yang kayak apa. Misalnya mau kamar mandi dalam atau luar, mau yang pake AC atau enggak, mau yang atapnya pake genteng atau rumbai, dan lain sebagainya. Tapi nentuin fasilitas kos juga harus liat budget ya (point pertama). Kalau misalnya budget buat kos cuma dua ratus ribu ya jangan mimpiin punya kos-kosan yang ber-AC, nggak bakal ada dari Sabang sampai Merauke.

3. Pilihlah kos yang dekat dengan kampus.
Karena tujuan utama kalian merantau (jauh dari rumah) adalah kuliah, maka carilah kos yang dekat dengan kampus biar kalau mau kuliah gampang, nggak kejauhan. Jangan kuliah di Jogja ngekosnya di Semarang. Jangan.

4. Lihat calon kos saat siang dan malam hari.
Kalau kalian mulai suka sama kos A saat siang hari pada pandangan pertama, datengin kos A itu lagi pas malemnya. Perhatikan lingkungan kos itu kalau malem, sepi apa enggak, banyak portal ditutup apa enggak. Susah lho ya kalau ngekos di lingkungan yang jam 7 malem udah diportal. Mau makan malem aja harus jalan merayap dulu melewati portal atau loncat indah di atas portal. Apalagi kalau kalian pake kendaraan bermotor. Nggak lucu kan, dalam keadaan laper kalian harus gendong motor sambil loncat indah melewati portal?

5. Tanyakan tentang fasilitas umum yang didapatkan.
Fasilitas umum itu misalnya wifi, air, listrik, galon, dan lain-lain. Ini penting. Galon kos-kosan misalnya. Jangan sampai kejadian kayak temen gue. Galon kosan nggak pernah diisi sama penjaga kos. Hasilnya, baru kos dua minggu, mukanya udah kayak tengkorak di lab biologi. Kasian.

6. Perhatikan jumlah kamar yang ada di kos-kosan tersebut.
Jangan sekali-kali milih kosan yang kamarnya sedikit. Karena kemungkinan kos-kosan itu kosong sangat besar jika penghuninya sedikit. Gue pernah ngerasain dan kapok. Waktu itu weekend. Sabtu-Minggu libur kuliah. Waktu yang tepat untuk pulang kampung atau pun liburan ke luar kota. Itu yang dilakuin semua tetangga kosan gue. SEMUANYA, kecuali gue. Gue ada urusan, jadi weekend harus stay di kampus waktu itu. Sendirian di kos-kosan, kamar tetangga kos gelap semua, ditambah hujan angin dan sinyal internet kembang-kempis. Rasanya udah kayak lagi ijab kobul kawinan.

7. Tanyakan tentang peraturan kos.
Ini biasanya penting, apalagi untuk anak kuliah jurusan teknik yang sering pulang tengah malem. Cari tau tentang peraturan kos yang akan kalian tempati. Jangan sampai kalian ngekos di kosan yang punya peraturan 'Jam keluar masuk kos hanya sampai jam 8 malem'. Bisa-bisa kalian sering gelar kasur depan gerbang.

8. Cari tau sedikit tentang pemilik kos.
Kenali sedikit pemilik kos yang akan kalian tempati. Seenggaknya tau nama dan sifatnya, pelit apa enggak. Jangan mau ngekos di kos-kosan yang pemiliknya pelit. Yang dia pikirin cuma uang kos, uang kos, uang kos. Hobinya nagih uang kos mulu. Kayak misalnya :
"Mbak, mohon uang kosnya segera dibayar ya." kata bapak kos.
"Lho Pak, ini kan baru tanggal 17 Pak?"
"Oh iya Mbak."
#krik

9. Sayangi kamar kos kalian seperti kalian menyayangi kamar di rumah sendiri.

Sekian tips nyari kos dari gue. Silakan diterapkan. Yang lagi ribet nyari kos, semangat ya!!

2 komentar:

  1. Wah iya tuh pentign yang lihat kosan saat siang dan malam, sepele tapi pentng. Hahaha. Kalo malemnya gak ke sana dan tahunya serem dan dijadiin tempat nongkrong anak geng motor bahaya juga. *ngayalketinggian* hehehe.

    BalasHapus

Teman